Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hal Yang Terjadi Jika Kucing Makan Hati Ayam Dan Sapi



Apakah kucing boleh makan hati ayam dan sapi ? Hati binantang seperti ayam dan sapi kaya akan vitamin A, kalau hanya sedikit maka tidak apa-apa tapi kalau dalam jumlah banyak dapat mengakibatkan keracunan vitamin A

Sebenarnya ada beberapa efek yang bisa diberikan dengan memberi makan hati ayam, ada efek baik dan buruknya jadi baca sampai selesai ya.. Agar anda lebih tahu tingkat keamanan hati ayam untuk kesehatan kucing anda.
kucing makan hati ayam
Kucing makan hati ayam mentah

Kucing Makan Hati Binatang : Manfaat


Karena kucing adalah binatang karnivora pemakan daging, kucing mendapatkan asupan vitamin A dari hati buruanya,.. Bisa dari hati kadal, hati tikus, atau hati anak ayam yang diburu.. Vitamin A penting karena tubuh kucing tidak bisa memproduksi vitamin ini dengan sendirinya.

Selain vitamin A, banuyak kandungan gizi lain yang bagus untuk melengkapi kebutuhan gizi kucing seperti zat besi, asam folic, vitamin B,C,D,E,K protein, tembaga, dan mineral lain. Bisa dibilang kandungan gizinya lumayan banyak sampai-sampai banyak produsen makanan kucing yang mencampurnya dengan produk mereka.

Resiko Pemberian Hati Pada Kucing


Sudah disebutkan diatas bahwa bahaya dari konsumsi hati binatang adalah keracunan vitamin A, jika anda memberikan porsi terlalu banyak atau terlalu sering. Selain itu dampak buruk lain dari terlalu banyak mengkonsumsi hati adalah melemahnya tulang kucing dibagian persendian.. Hal ini bisa membuat kucing anda lemas dan kurang bisa bergerak bebas, dalam jangka waktu yang lama bisa menyebabkan osteoporosis pada kucing. Terlalu banyak mengkonsumsi vitamin A juga bisa merusak hati kucing sendiri.

Ciri Ciri Kucing Anda Keracunan Vitamin A

Ciri-ciri kucing anda keracunan vitamin A adalah
-kurangnya nafsu makan
-berat badan berkurang
-bulu menjadi kasar
-cara duduk yang tidak seimbang (mengangkat tungkai depan)
-alergi pada kulit leher dan tungkai depan

Ini adalah ciri-ciri umum saja, namun jika ingin kepastian anda bisa mengecekan darah kucing anda di dokter hewan.

Apa Yang Harus Dilakukan Jika Kucing Keracunan Vitamin A Sebab Makan Hati Ayam/Sapi?


Yang pasti anda harus menghentikan pemberian hati ayam/sapi pada kucing, kucing anda biasanya akan kembali sehat ketika kandungan vitamin A dalam tubuhnya sudah berkurang. Jika memang harus diberikan pengobatan, anda bisa memberinya pereda rasa sakit (sumber : https://www.petmd.com/cat/conditions/toxicity/c_ct_vitamin_a_toxicity?page=2)

Lalu Berapa Banyak Jumlah Aman Yang Bisa Dikonsumsi Kucing?


Untuk jumlah aman yang bisa anda berikan adalah 5% dari makanan kucing anda, dan hanya berikan 1 sampai 2 kali seminggu.. Jangan lebih dari itu.

Yang Baik Hati Itu Dimakan Mentah Atau Dimasak Dulu?


Anda bisa memberikan hati ayam/sapi mentah ataupun dimasak....namun jika dimasak jangan menambahkan bumbu seperti garam atau bawang-bawangan.

Cara Memasak Hati Ayam Untuk Kucing

-hilangkan lemak pada hati
-siapkan panci dan air untuk merebus hati ayam
-masak 5-10 menit samoai hati ayam matang
-tiriskan, dan taruh di tempat makan kucing anda

Anda bisa memberikanya begitu saja atau bisa mencampurnya dengan makanan kucing anda.

Apakah Minyak Hati Ikan Juga Berbaya Untuk Kucing?

Pada dasarnya pemberian minyak hati baik untuk kucing, namun dalam kadar yang sedikit ya... Karena minyak ikan juga mengandung kadar vitamin A yang tinggi maka ini bisa membuat kucing anda keracunan vitamin A

Apakah Kucing Bisa Memakan Hati Binatang Lain?

Tentu bisa, hati apa saja, namun semua hati binang memiliki kadar vitamin A yang tinggi jadi perhatikan jumlah yang anda berikan pada kucing anda agar tidak mendapatkan dampak butuk

Post a Comment for "Hal Yang Terjadi Jika Kucing Makan Hati Ayam Dan Sapi"