Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Misteri kucing hitam yang harus kita KETAHUI

Pada dasarnya kucing adalah hewan yang mempunyai banyak warna, mulai dari warna abu-abu, orange, putih, coklat dan hitam, di mana setiap kucing mempunyai daya tariknya sendiri, contohnya kucing orange yang di sukai oleh para wanita karena di anggap menggemaskan, dan kucing abu-abu yang di sukai para pria karena di anggap memiliki keberanian serta kegagahan

Misteri kucing hitam yang harus kita KETAHUI

Di antara banyak kucing dengan berbagai macam warna, ada satu warna kucing yang paling menarik untuk di bahas, kucing tersebut adalah kucing hitam. Sampai sekarang kucing hitam mempunyai banyak misteri yang belum terpecahkan dengan akal sehat dan berikut beberapa misteri kucing hitam yang harus kita ketahui, yaitu

1. kucing hitam adalah simbol kejahatan

Misteri kucing hitam yang pertama ialah sebagai sebuah kejahatan, di mana banyak orang yang percaya bahwa kemunculan kucing hitam secara tiba-tiba adalah sebuah petanda yang kurang baik, di mana kucing tersebut bisa saja perwujudan dari roh jahat yang ingin mengganggu manusia, oleh karena itu tidak sedikit orang yang menghindari kucing yang berwarna hitam

Kepercayaan seperti ini bukan hanya ada di negara kita Indonesia, tapi juga di luar negeri. Konon kucing hitam adalah simbol dari sebuah persekutuan dengan setan dan keberadaannya sering kali di sangkut pautkan dengan pemujaan setan yang ada di luar negeri, bagaimana, menyeramkan bukan

2. kucing hitam adalah hewan jelmaan setan

Misteri kucing hitam yang sangat populer selanjutnya berupa anggapan yang mengatakan bahwa kucing hitam adalah jelmaan setan, namun sampai sekarang anggapan ini masih menjadi misteri, apakah betul seekor kucing bisa di rasuki oleh makhluk halus ataupun makhluk halus yang bisa berubah menjadi seekor kucing, sampai sekarang tidak ada yang tahu tentang misteri tersebut

3. kucing hitam membawa kesialan dan keberuntungan

Misteri kucing hitam yang paling populer berikutnya yaitu tentang pembawa kesialan dan keberuntungan, di mana sampai sekarang masih banyak orang yang percaya bahwa seekor kucing hitam bisa membawa kesialan pada pemiliknya dan bukan hanya itu, keberadaan kucing hitam bisa di kaitkan dengan petanda kesialan akan datang

Tapi anehnya, tidak semua orang beranggapan seperti itu, ada juga yang menganggap bahwa kucing hitam memiliki hoki atau keberuntungan, maka dari itu tidak sedikit orang yang memeliharanya di rumah atau di toko mereka agar hoki tersebut datang kepada mereka. Untuk kebenaran pendapat ini masih belum bisa di buktikan dan menurut penulis tergantung dengan bagaimana cara kita memandang rezeki yang akan datang bukan malah berpatokan pada mitos kucing hitam

Itulah beberapa misteri kucing hitam yang belum terpecahkan, jika anda suka dengan artikel ini silakan di bagikan kepada kerabat atau orang terdekat anda dan jangan lupa baca artikel menarik lainnya di bawah ini, terima kasih

Penulis : Kuanyu

kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

14 comments for "Misteri kucing hitam yang harus kita KETAHUI"

  1. cat lovers ya ko wah baru nemu blog ini semoga seramai kuanyu

    ReplyDelete
    Replies
    1. he-he, iya mas agus, blog untuk pecinta kucing, amin, semoga kedepannya bisa seramai blog katakuanyu, terima kasih doanya mas, semoga blog mas agus tambah ramai juga, ea

      Delete
  2. Kasian kucing hitam, mendapat perlakuan diskriminasi. He he ... Selamat malam, Mas Kuanyu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. malam juga mba celo, he-he, iya mba, tapi kucing hitam tetap istimewa kok

      Delete
  3. Wuiih .. lama ngga saling berinteraksi komen tau-tau punya blog baru nih, ko ..😻.
    Semoga sukses juga ya 🙏.

    Terleops dari mitosnya yang serem, kalau aku pribadi malah suka kucing berbulu abu-abu juga hitam, ko.
    Kesannya eksotik gitu.
    Tapi kucing persia, loh ...
    Kalau kucing kampung ngga suka, hahahs

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mas hima, cuma ngelanjutin blog dulu aja, barangkali bisa menghilangkan stres dengan melihat gambar kucing, he-he, terima kasih untuk doanya mas hima, semoga blog mas hima juga demikian, ea

      Delete
  4. itulah dia kucing hitam mas, kucing anti mainstrem, he-he

    ReplyDelete
  5. oh, begitu toh...baru tahu...
    penyajian articlenya menarik....mantap.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sip, terima kasih atas apresiasinya mas Tanza

      Delete
  6. Saya suka kucing, terutama yang warnanya abu-abu. Kucing tertangga warnanya abu-abu muda, penampilannya elegan dan kalem banget seperti saya, wkwkk...

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah, kucing abu-abu keren tuh mas, bisa untuk temen main

      Delete
  7. Kucing hitam itu maksdnya hitam semua kan? Kalo ada putihnya dikit gimana, misal di kaki sm lehernya putih, selebihnya hitam, itu bisa dimasukkan kategori kucing hitam di atas gak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. menurut beberapa sumber yang saya baca hitam full body mas Jaey, kucing warna ini memang selalu menjadi sesuatu yang menarik untuk di perbincangkan

      Delete
    2. Oh saya gak pernah punya kucing hitam kalau begitu hihi, cuma belang hitamnya yg mendominasi

      Delete